Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

4 Tren Desain Grafis Yang Akan Populer di Tahun 2022

tren desain grafis

Desainer grafis merupakan salah satu pekerjaan yang dituntut untuk mampu mengikuti dan beradaptasi dengan tren yang sedang digemari oleh masyarakat. 

Memiliki ciri khas desain tersendiri memang unik, namun mengikuti tren yang sedang booming juga tidak ada salahnya bukan? 

Tidak diragukan lagi, desain grafis adalah industri yang selalu berubah. Apa yang populer hari ini mungkin akan ketinggalan zaman besok. Jadi, apa yang bisa kita harapkan untuk dilihat di tahun-tahun mendatang?

Ketika datang ke desain grafis, selalu penting untuk tetap berada di depan kurva. Itulah mengapa kami telah mengumpulkan daftar tren desain grafis yang akan popular di tahun 2022. 

Dari warna berani hingga desain yang terinspirasi retro, tren ini pasti akan memberikan dampak besar di tahun mendatang. 

Jadi, jika Anda ingin tetap menjadi yang terdepan, pastikan untuk melihat daftar tren desain grafis yang populer di tahun 2022.

Bahkan itu bisa menjadi peluang yang menguntungkan loh. Ini dia beberapa tren desain grafis 2022 yang akan popular dan sudah saya rangkum dari berbagai sumber!

1. Tren Desain Obyek

Tren desain grafis yang pertama adalah tren desain objek. Ada berbagai macam bentuk desain grafis, dimulai dari desain yang menggunakan obyek benda hidup, mati maupun hanya perpaduan dari ragam bentuk. Ada beberapa macam desain obyek yang diyakini akan menjadi tren di tahun 2022 ini, yaitu:

  • Obyek 3D

Ilustrasi obyek 3D sangat mudah dikenali dan juga sangat ikonik. Hal inilah yang menjadikan karakter 3D banyak digunakan di berbagai aplikasi, situs web, maupun animasi.

  • Kombinasi Obyek 2D dan 3D

Melansir Graphic Mama, kombinasi 2D dan 3D juga diprediksi menjadi tren desain grafis tahun 2022. Ini terjadi karena desain tiga dimensi memang sedang berkembang pesat.

Kombinasi obyek 2D dan 3D tidak hanya dapat diterapkan di media desain cetak, Andajuga dapat menerapkan konsep ini ke dalam desain tampilan situs web atau blog yang Anda punya. Sebagai contoh, Anda bisa melihat situs web gojek yang telah menerapkan kombinasi 2D dan 3D di tampilannya.

Obyek Inklusif

Desain inklusif adalah proses perancangan visual yang bisa diterima oleh sebanyak mungkin orang dengan melibatkan beragam ras, jenis kelamin dan juga bentuk tubuh. Jika Anda akan membuat desain untuk pemasaran, konsep ini cocok untuk Anda gunakan karena melibatkan berbagai macam karakter dalam desainnya.

2. Tren Pemilihan Warna

Tren desain grafis yang kedua adalah pemilihan warna. Pemilihan warna yang juga bukan hal yang mudah dalam dunia desain. Karena dengan pemilihan warna yang tepat akan meningkatkan nilai estetika desain. Berikut adalah pemilihan warna yang diyakini akan menjadi tren di tahun 2022:

  • Warna Permen

Warna permen adalah pemilihan warna yang super cerah dan memiliki tone yang manis seperti warna kuning, kuning ke oranye, merah ke oranye, merah muda dan lain sebagainya. Warna ini akan memberikan kesan ceria pada desainmu lho.

  • Y2K

Anda pasti pernah memperhatikan bagian belakang kaset CD bukan? Permukaannya akan menampilkan warna pelangi ketika terkena cahaya. Nah, desain Y2K ini mengacu pada periode dimana desain dipenuhi dengan CGI poli rendah, permen karet merah jambu, biru, dan warna-warni yang mengingatkan Anda pada warna bagian belakang kaset CD.

  • Warna Muted

Warna muted adalah semua warna yang mendapat campuran warna putih hingga menjadi warna yang halus, campuran warna hitam sehingga menjadi warna yang lebih gelap, dan warna abu-abu sehingga menjadi warna bayangan semu. Dalam aplikasi desain, warna-warna muted tersebut didapatkan dari pengubahan saturasi warna / ketajaman warna lur. Warna-warna muted cocok digunakan untuk desain dengan tema profesional.


3. Tren Pemilihan Font

Yang ketiga tren desain grafis khusus pemilihan font. Apakah Anda masih ingat dengan serial drama Korea Squid Game yang sempat menjadi trending topic akhir tahun lalu? 

Banyak hal dari serial ini yang kemudian menjadi viral dan diminati banyak orang seperti permen dalgona, boneka Squid Game, kostum, hingga desain tulisannya. 

Tampilan visualnya menyajikan bentuk-bentuk dasar seperti lingkaran, segitiga dan persegi yang sederhana tapi sangat mudah diingat. 

Serial ini juga memperkenalkan tren tipografi yang di luar standar, tidak sempurna, tetapi indah dan mengandung twist. Misalnya, salah satu huruf terbalik, lebih besar atau lebih kecil, menggunakan font yang berbeda-beda, atau beberapa huruf yang hilang.

4. Tren Tema Desain Grafis 2022

Setelah Anda membaca tiga tren unsur desain di atas, disini saya akan memberikan beberapa contoh tema desain grafis yang memiliki unsur-unsur yang telah disebutkan di atas.

  • Nostalgia 90-an

Tema desain nostalgia 90-an memiliki warna-warna yang mencolok seperti warna kuning, ungu, hijau dan merah muda cerah. Ini akan akan menjadi salah satu tren desain grafis yang akan populer di tahun 2022.

Selain memiliki warna-warna yang cerah, tema ini memilih bentuk-bentuk abstrak atau geometri unik sebagai hiasan. 

Selain itu, ada beberapa tema retro yang diperkirakan akan kembali bangkit seperti pola Memphis, emoji sederhana, dan bingkai-bingkai primitif yang bisa membangkitkan kenangan masa kecil.

  • Anti Desain

Anti-design adalah gaya visual yang menghindari prinsip-prinsip desain tradisional. Ada banyak unsur tidak simetris, warna yang ditabrakkan, hingga elemen yang sengaja dibuat “ramai”. Anti-design akan menjadi tren desain grafis yang akan populer di tahun 2022.

Ciri-ciri dari tema ini adalah kebebasan dalam mendesain, ekspresif dan tidak terikat aturan. Anti Desain juga bisa dirasakan dari tampilan visual yang tampak seperti sengaja tidak didesain. 

Tema ini kerap kali menggabungkan hal-hal yang tidak biasa dalam dunia desain, seperti bentuk asimetri, warna yang bentrok, ruang kosong, elemen yang ramai dan bahkan tipografi yang mencolok.

  • Escapism

Prediksi tren desain grafis 2022 selanjutnya masih berkaitan dengan pandemi. Saat harus di rumah terus-menerus, desainer pun melakukan eksplorasi lewat gaya visual escapism.

Objek-objek escapism terinspirasi oleh dunia nyata, utamanya oleh alam. Objek tersebut dikombinasikan menjadi satu hingga membentuk dunia fantasi.

Pandemi tidak hanya mempengaruhi perekonomian lho, namun juga dengan dunia desain. Saat kondisi memaksa untuk selalu berada di rumah, tren desain dengan tema escapism pun mulai meledak. 

Tema desain yang mencerminkan pelarian dan dunia fantasi ini menggunakan obyek-obyek yang terinspirasi oleh dunia nyata terutama obyek alam. 

Tema ini penuh dengan perpaduan warna yang tidak terduga, pengaturan yang indah, dan desain karakter yang aneh. Fantasi dan keajaiban yang tersirat dalam desainnya ini lah yang menjadi daya tarik dari tema escapism.


Fikalmyid
Fikalmyid Blogger Wajo yang ngeblog sejak tahun 2014. Saat ini aktif desain grafis sambil share tips dan trik tentang blog dan desain grafis

Post a Comment for "4 Tren Desain Grafis Yang Akan Populer di Tahun 2022"